Ibu Muplihah,S.Pd.I, guru kelas I MI Darul
Ulum Pekauman dalam pembelajaran tematik terpadu telah berupaya menggunakan IT. Dalam Kurikulum 2013, pembelajaran
harus mengikuti alur saintifik yaitu guru harus mengajak peserta didik
mengamati sesuatu yang terkait dengan pembelajaran sehingga terpancing keingintahuannya yang diwujudkan dengan
bertanya dan menanya. Guru harus pandai membangkitkan semangat siswa dengan
kegiatan yang menarik dan kreatif. Guru mengajak bernyanyi, mengucapkan yel-yel
dan permainan yang semuanya diarahkan pada kompetensi dasar yang diharapkan
dapat dicapai oleh peserta didik. Hal ini juga telah mulai dikembangkan oleh
Ibu Muplihah dalam pembelajarannya.
Kurikulum 2013 berbasis teknologi, oleh
karena itu diharapkan guru-guru mulai
menggunakan perangkat teknologi dalam pembelajaran. Guru harus mampu membuat slide powerpoint, menggunakan laptop dan Lcd proyektor. Banyak sekali manfaat
menggunakan teknologi yang tidak akan bisa didapat jika hanya dilakukan secara
tradisional. Kata-kata tidak cukup untuk menggambarkan suatu benda dan suatu
proses. Namun harus tetap diingat pembelajaran di alam dan pengamatan terhadap
alam harus tetap dilakukan. Dunia maya dan dunia nyata suatu hal yang berbeda,
namun keduanya adalah sama. Sama-sama dunia, saling melengkapi dan selalu
terhubung bagaikan alam idea dan alam fakta.
Berikut cuplikan kegiatan guru kelas I MI
Darul Ulum Pekauman Banjarmasin.
(Dokumentasi kunjungan kelas H. Abd. Basith
-Pengawas Madrasah-)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar